Search

5 Buah Ini Baik Dikonsumsi Setiap Hari, Cek Alasannya - Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - Siapa yang tidak senang makan buah? Lezat, manis, dan bagus untuk kesehatan. Ternyata, tidak semua buah tercipta sempurna.

Meski semua buah memiliki manfaat, ada beberapa jenis yang jauh lebih sehat dibanding yang lain. Buah yang dimaksud adalah yang mengandung banyak serat, vitamin, dan tentunya rendah kalori dan gula. Berikut jenis buah tersebut, seperti dilansir Mashed.

#Nanas
Buah tropis yang memilik banyak manfaat adalah nanas. Nanas mengandung banyak vitamin C dan mangan. Alasan lain mengapa disarankan untuk rutin mengonsumsi nanas adalah enzim bromelain yang terkandung di dalamnya.

Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Biotechnology Research International, bromelain membantu tubuh menyerap antibiotik secara maksimal, menghentikan diare, bahkan memerangi diabetes, penyakit jantung, dan kanker. Bromelain juga mempercepat penyembuhan pascaoperasi dan mengobati inflamasi (cedera) saat berolahraga.

AP/Pat Wellenbach

#Bluberi
Semua jenis buah beri memiliki manfaat yang menakjubkan. Satu cangkir bluberi mengandung 4 gram serat dan 15 gram karbohidrat. Satu cangkir bluberi mampu memenuhi kebutuhan vitamin C harian sebesar 24 persen dan vitamin K sebesar 36 persen.

Bluberi juga mengandung lebih banyak antioksidan dibanding buah atau sayur lain. Antioksidan sendiri berfungsi untuk mengurangi efek atau tanda-tanda penuaan dengan cara menangkal radikal bebas yang merusak DNA.

#Semangka
Semangka menjaga tubuh tetap terhidrasi, 92 persen bagiannya merupakan air. Semangka bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah. Selain itu, arginin dalam semangka dapat mengurunkan risiko penyakit jantung.

buah apel (pixabay.com)

#Apel
Selain murah, mudah di dapat, sehat dan lezat, apel dapat membantu menurunkan berat badan. Apel berukuran sedang mengandung banyak air dan 4 gram serat. Apel dapat membuat kenyang tanpa harus mengisi perut dengan banyak kalori. Sebuah studi mengungkapkan bahwa partisipan yang makan satu potong apel sebelum makan mengurangi asupan kalori sebanyak 200 kalori selama makan.

#Jeruk Bali
Anda mungkin akan terkejut mengetahui berapa banyak nutrisi yang terkandung dalam satu buah jeruk Bali. Setengah buah jeruk saja dapat memenuhi kebutuhan vitamin C harian sebanyak 64 persen. Selain itu, jeruk Bali juga mengandung protein, vitamin A, mangan, asam folat, dan magnesium.

Studi yang dilakukan pada 2006 menunjukkan bahwa partisipan yang mengonsumsi setengah jeruk Bali sebelum makan dapat menurunkan berat badan rata-rata 1,6 kilogram dalam 12 minggu. Jeruk Bali hanya mengandung 52 kalori, itu sebabnya jeruk Bali dijuluki buah dengan kalori paling rendah.

Let's block ads! (Why?)



"buah" - Google Berita
October 09, 2019 at 10:14AM
https://ift.tt/30X23si

5 Buah Ini Baik Dikonsumsi Setiap Hari, Cek Alasannya - Tempo
"buah" - Google Berita
https://ift.tt/2ZJsuGa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Buah Ini Baik Dikonsumsi Setiap Hari, Cek Alasannya - Tempo"

Post a Comment

Powered by Blogger.