Search

8 Jenis Buah yang Cocok untuk Diet Ketogenik - Fimela.com

Fimela.com, Jakarta Diet ketogenik atau keto adalah karbohidrat yang sangat rendah, rencana makan berlemak tinggi  dengan mengurangi asupan karbohidrat dengan membatasinya kurang dari 20-50 gram per hari. Karena itu, banyak makanan tinggi karbohidrat dianggap terlarang dalam program diet. Ini juga berlaku untuk beberapa jenis biji-bijian, sayuran yang mengandung tinggi karbohidrat, kacang-kacangan, dan buah-buahan. Namun, ada beberapa buah rendah karbohidrat dan bisa masuk dalam menu diet keto yang lengkap. Berikut ini beberapa jenis buah yang rendah karbohidrat dan tinggi akan nutrisi yang baik untuk tubuh.

Alpukat

Alpukat adalah salah satu buah yang memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik untuk tubuh. Berkat tingginya kandungan lemak sehat, alpukat dapat membantu untuk asupan selama menjalankan diet ketogenik. Buah ini mengandung sekitar 8,5 gram karbohidrat dan hampir 7 gram serat dalam porsi 3,5 ons. Dengan mengonsumsi 100 gram alpukat mengandung sekitar 1,5 gram karbohidrat bersih. Alpukat juga tinggi akan vitamin K, folat, vitamin C dan kalium.

Semangka

Semangka adalah salah satu buah yang dapat dimasukkan dalam menu program diet ketogenik. Dibandingkan dengan buah-buah lainnya, semangka relatif rendah dalam karbohidrat bersih, dengan sekitar 11,5 gram karbohidrat dan 0,5 gram serat dalam 1 posrsi cangkir. Semangka memiliki berbagai vitamin dan mineral, termasuk vitamin C, potassium dan tembaga. Serta senyawa likopen, senyawa tanaman yang bertindak sebagai antioksidan untuk mengurangi kerusakan sel dan melawan penyakit.

Stroberi

Stroberi yang bergizi, lezat dan penuh dengan manfaat kesehatan juga bisa menjadi salah satu pilihan buah untuk diet. Karbohidrat yang rendah dan tinggi serat, sangat pas jika untuk menu program diet ketogenik. Faktanya satu porsi stroberi (1 cangkir) hanya menyediakan 11,7 gram akrbohidrat dan 3 gram serat. Stroberi adalah sumber mikronutrien lain yang sangat baik, termasuk vitamin C, mangan , dan folat. Selain itu juga mengandung serat dengan antioksidan, seperti anthocyanin, ellagic acid dan procyanidins.

Let's block ads! (Why?)



"buah" - Google Berita
March 20, 2020 at 06:23PM
https://ift.tt/3bchbr3

8 Jenis Buah yang Cocok untuk Diet Ketogenik - Fimela.com
"buah" - Google Berita
https://ift.tt/2ZJsuGa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "8 Jenis Buah yang Cocok untuk Diet Ketogenik - Fimela.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.