Search

[POPULER TRAVEL] Roti Buah Naga | Ryokan Tertua di Onsen Resort Jepang - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Roti buah naga yang tengah hits di Vietnman masuk dalam jajaran beruta terpopuler Travel Kompas.com pada Sabtu kemarin.

Selain itu, berita populer lainnya adalah alasan rumah makan soto legendaris Haji Ma'ruf tidak buka waralaba hingga harga lima makanan mewah di tantangan MasterChef.

Lalu, ada bioskop 5D di Go! Wet hingga ryokan tertua di Onsen Resort Jepang bangkrut akibat isu virus corona.

Untuk lengkapnya, berikut lima berita terpopuler Travel Kompas.com pada 29 Februari 2020.

Gara-gara Corona, Roti Buah Naga Ini Jadi Hits

Roti buah naga yang dijual di ABC Bakery, Ho Chi Minh, Vietnam.Kate Taylor/Business Insider Roti buah naga yang dijual di ABC Bakery, Ho Chi Minh, Vietnam.
Sebuah toko roti di Ho Chi Minh, Vietnam menciptakan sebuah varian roti baru yang berbahan dasar buah naga.

Banyaknya buah naga yang digunakan tersebut digadang-gadang tidak laku akibat virus corona (Covid-19).

Melansir Business Insider, Sabtu (29/2/2020), buah naga tersebut tidak terjual karena Vietnam menutup akses perdagangan dengan China.

Sebagai upaya untuk memanfaatkan buah tersebut, toko roti ABC Bakery menciptakan resep baru yang membuat roti rasa buah naga menjadi warna merah muda.

Baca selengkapnya di sini.

Ryokan Tertua di Onsen Resort Jepang Bangkrut akibat Virus Corona

Ryokan, penginapan bergaya tradisional Jepang, dengan latar pegunungan Ryokan, penginapan bergaya tradisional Jepang, dengan latar pegunungan
Berdasarkan informasi dari agensi pemberitaan kredit di Jepang, Tokyo Shoko Research, Fujimisou, sebuah ryokan telah mengajukan status bangkrut ke Pengadilan Distrik Nagoya pada 21 Februari.

Ryokan alias penginapan bergaya Jepang tradisional tersebut berlokasi di Nishiura, sebuah kota resor onsen di Prefektur Aichi.

Ryokan yang memiliki 64 kamar ini berlokasi di ujung Semenanjung Atsumi. Ryokan adalah sebuah penginapan dengan fasilitas dan arsitektur khas Jepang.

Fujimisou mengajukan status bangkrut ini setelah beroperasi selama lebih dari 64 tahun.

Baca selengkapnya di sini.

Alasan Rumah Makan Legendaris Soto Betawi Haji Ma'ruf Tak Membuka Waralaba

Soto Betawi Haji Maruf kuliner legendaris Jakarta.Kompas.com / Yana Gabriella Wijaya Soto Betawi Haji Maruf kuliner legendaris Jakarta.
Rumah Makan Soto Betawi Haji Ma'ruf berdiri sejak 1943 di Jakarta. Meskipun sudah terkenal, rumah makan legendaris ini enggan membuka gerai waralaba.

"Pernah ditawarin buka franchise (waralaba) di Makassar, terus ada yang nawar Rp 500 juta," jelas generasi ketiga Soto Betawi Haji Ma'ruf Mufti Maulana saat ditemui Kompas.com di gerai sotonya cabang Tebet, Kamis (27/2/2020).

Alasan ia menolak, membuka waralaba karena ingin mempertahankan kualitas rasa dibanding perkembangan bisnis yang cepat.

Ia menambahkan jika orang-orang berlomba- untuk berinovasi, tetapi visi Soto Betawi Haji Ma'ruf ingin melestarikan makanan yang asli dari Betawi.

Baca selengkapnya di sini.

Harga 5 Makanan Mewah Tantangan MasterChef Indonesia, Ada Wagyu A5 dan Caviar

Ilustrasi daging Wagyu A5. Dok. Shutterstock/Artit Wongpradu Ilustrasi daging Wagyu A5.
MasterChef Indonesia yang tayang Sabtu (29/2/2020) sampai pada tahap peringkat empat besar.

Dalam salah satu tantangan, ke empat kontestan tersebut diharuskan mengolah bahan makanan mewah.

Lima bahan makanan mewah yang menjadi tantangan kontestan MasterChef Indonesia di antaranya adalah Wagyu A5, Caribbean Lobster, South African Abalone, Black Truffle, dan Caviar.

Lima bahan makanan tersebut memang terkenal dihargai fantastis dalam dunia kuliner. Berapa harga makanan tersebut?

Baca selengkapnya di sini.

Nonton Bioskop Sambil Basah-basahan di Go! Wet Theater 5D

Salah satu wahana di Go! Wet Waterpark yaitu Go! Wet 5D Theater.Dokumentasi Go! Wet Waterpark Salah satu wahana di Go! Wet Waterpark yaitu Go! Wet 5D Theater.
Ketika menonton bioskop, penonton biasanya akan menikmati film yang diputar sembari makan camilan dan tentunya dalam keadaan tubuh kering.

Namun apa jadinya jika menonton film di bioskop dengan syarat badan harus basah kuyup?

Kamu akan menikmati keseruan itu dengan menjajal wahana Go! Wet Theater 5D yang merupakan salah satu wahana baru Go! Wet Waterpark, Kota Bekasi.

Kompas.com berkesempatan merasakan nonton film di bioskop dengan konsep berbasah ria, pada Kamis (20/2/2020).

Bioskop ini juga merupakan satu-satunya bioskop basah yang ada di Indonesia, dan tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI).

Baca selengkapnya di sini.

Let's block ads! (Why?)



"buah" - Google Berita
March 01, 2020 at 06:35AM
https://ift.tt/2TmznqM

[POPULER TRAVEL] Roti Buah Naga | Ryokan Tertua di Onsen Resort Jepang - Kompas.com - KOMPAS.com
"buah" - Google Berita
https://ift.tt/2ZJsuGa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "[POPULER TRAVEL] Roti Buah Naga | Ryokan Tertua di Onsen Resort Jepang - Kompas.com - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.