Search

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia? - IDNTimes.com

Seberapa sering kamu makan buah dalam sehari? Berdasarkan riset, rata-rata orang Indonesia hanya mengonsumsi 40 kilogram buah per tahun. Angka ini masih kurang dari rekomendasi Food and Agriculture Organization (FAO), yakni 65,75 kilogram per kapita per tahun.

Mau tahu, negara mana saja yang memiliki tingkat konsumsi buah tertinggi di dunia? Ketahui lebih dalam di sini!

1. Thailand

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia?finesthotelcollection.de

Berdasarkan riset yang dilakukan oleh Pitsawat Buara dan Udom Kumcha yang dipublikasikan di laman FAO, konsumsi buah di Thailand adalah 65-71 kilogram per orang per tahun. Beberapa buah yang sering dikonsumsi dan disukai di Thailand adalah rambutan, manggis, durian, leci, pisang dan buah kelapa. Surganya buah!

2. Haiti

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia?cmmb.org

Riset yang dilakukan di tahun 2015 dan dipublikasikan di laman Helgi Library, menyebut bahwa konsumsi buah di Haiti adalah 64,1 kilogram per orang per tahun. Haiti sendiri terkenal dengan buah mangga, sirsak, alpukat, apel, delima, pepaya, jeruk nipis, jeruk lemon dan jeruk Mandarin.

Baca Juga: 7 Negara dengan Cadangan Air Tawar Terbesar di Dunia, Ada Indonesia

3. Armenia

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia?ourarmenia.info

Rata-rata orang Armenia mengonsumsi buah-buahan sebanyak 69,9 kilogram per tahun, mengacu pada data di tahun 2015 dan dipublikasikan di laman Helgi Library. Buah kesukaan masyarakat Armenia adalah aprikot, delima, anggur, persik, apel, plum dan ara, ungkap laman Armenia Discovery.

4. Serbia

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia?soya.org.au

Mau tahu, apa buah favorit masyarakat Serbia? Jawabannya adalah plum, apel, raspberry dan quince, buah yang masih satu kerabat dengan apel dan pir. Setidaknya, rata-rata orang Serbia mengonsumsi buah sebanyak 61 kilogram per tahun, dilansir dari data di tahun 2015 dan diterbitkan di laman Helgi Library.

5. Republik Dominika

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia?afsusa.org

Negara mana yang berada di urutan pertama yang mengonsumsi buah terbanyak? Jawabannya adalah Republik Dominika! Rata-rata orang Dominika mengonsumsi buah sebanyak 110 kilogram per tahun, mengacu pada data yang dirilis di laman Helgi Library. Buah favorit mereka adalah jambu biji, sirsak, belimbing dan sukun.

Nah, itulah lima negara di dunia dengan konsumsi buah terbanyak. Sayang sekali, Indonesia tidak ada di dalam daftar, ya?

Baca Juga: 5 Negara dengan Kepadatan Penduduk Terendah, Australia Salah Satunya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Let's block ads! (Why?)



"buah" - Google Berita
April 25, 2020 at 04:55PM
https://ift.tt/2VZWNDt

5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia? - IDNTimes.com
"buah" - Google Berita
https://ift.tt/2ZJsuGa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Negara dengan Konsumsi Buah Tertinggi di Dunia, Adakah Indonesia? - IDNTimes.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.