Banyak orang memilih minuman sesuai selera mereka. Ada yang lebih senang hangat namun banyak juga yang senang minum minuman dingin.
Salah satu menu andalan untuk melepas dahaga orang Indonesia adalah es buah. Namun sudahkah kamu tahu bahwa selain buah, ada bahan-bahan yang tidak kalah nikmat jika dijadikan bahan campuran untuk membuat es? Yuk simak daftarnya berikut ini!
1. Biji selasih
Sering dijumpai saat bulan Ramadan, biji selasih adalah elemen pelengkap yang biasanya dicampur dengan minuman. Selain segar, biji selasih juga mempunyai banyak manfaat sehingga sehingga baik untuk dikonsumsi.
2. Kolang-kaling
Kolang-kaling merupakan salah satu makanan yang kerap ditemui di pasaran sepanjang bulan puasa. Teksturnya yang kenyal mirip jelly menjadi sensasi tersendiri di mulut saat memakannya. Buah dari pohon aren ini kaya akan kandungan air, fosfor, karbohidrat, kalsium dan vitamin C.
Kolang-kaling bisa kamu andalkan untuk melancarkan pencernaan dan BAB karena kadar airnya yang tinggi. Kandungan karbohidratnya yang tinggi juga bikin kamu cepat kenyang sehingga cocok untuk kamu yang sedang diet.
Baca Juga: 10 Kombinasi Buah yang Bikin Salad Buah Jadi Makin Nikmat dan Segar
3. Nata de coco
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
Nata de coco adalah hidangan penutup yang terlihat seperti jelly, berwarna putih hingga bening, dan bertekstur kenyal. Makanan ini dihasilkan dari fermentasi air kelapa dan mulanya dibuat di Filipina.
Nata de coco dalam bahasa Spanyol berarti krim kelapa. Krim yang dimaksudkan adalah santan kelapa. Nata de coco ini sangat cocok untuk dijadikan bahan campuran es karena rasanya manis dan kenyal.
4. Cincau
Bahan makanan satu ini paling cocok disandingkan dengan berbagai jenis minuman untuk meredakan dahaga. Di bulan Ramadan, terutama di waktu berbuka, cincau dan para sahabatnya menjadi menu andalan yang bisa kamu coba.
5. Jelly
Sirop pandan yang wangi tentunya sangat nikmat dihidangkan dalam keadaan dingin, apalagi ditambah jelly akan terasa lebih nikmat. Jelly jugamemiliki kandungan yang kaya akan serat sehingga bisa menjadi sajian buka yang segar dan sehat.
Nah, kamu lebih suka yang mana nih untuk bikin isian es?
Baca Juga: 7 Minuman Segar Ini Ternyata Dilarang Saat Buka Puasa Lho, Bisa Bahaya
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
"buah" - Google Berita
April 29, 2020 at 07:15AM
https://ift.tt/2W57aGg
Selain Buah, 5 Bahan Ini Bisa Kamu Jadikan Campuran Es - IDNTimes.com
"buah" - Google Berita
https://ift.tt/2ZJsuGa
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Selain Buah, 5 Bahan Ini Bisa Kamu Jadikan Campuran Es - IDNTimes.com"
Post a Comment