Search

Jangan Makan Buah-buahan dan Sayuran Ini Bersamaan - ayobandung.com

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM – Meskipun buah-buahan dan sayuran menyehatkan, tapi ada daftar makanan tersebut yang tidak boleh dimakan bersamaan. Hal tersebut bisa menyebabkan mual sampai sakit kepala.

Melansir laman ​​Timesofindia, Jumat (31/1/2020), berikut buah-buahan dan sayuran yang disantap sekaligus.

1. ​​Melon dengan semangka

Melon sebaiknya tidak digabungkan dengan buah-buahan lain. Buah ini dapat dicerna lebih cepat karena kandungan airnya yang tinggi. Hindari juga mencampur semangka, melon kuning, dan sesama melon.

2. Buah asam dengan buah manis

Cobalah tidak mencampur buah asam, seperti grapefruits dan stroberi dengan buah manis apel, delima, pisang, atau persik. Mencampurnya dapat meningkatkan rasa mual dan sakit kepala. Ada baiknya Anda mengonsumsi masing-masing buah tersendiri tanpa mencampurnya.

3. Buah dan sayur

Buah dan sayuran memiliki lama proses cerna yang berbeda. Buah memiliki kecepatan cerna lebih cepat. Buah juga mengandung gula yang lebih banyak, sehingga dapat menghambat proses pencernaan sayuran.

4. Tepung dan protein tinggi

Pisang hijau dan pisang raja merupakan buah yang mengandung banyak tepung. Selain itu, makanan lain yang mengandung tepung, yakni jagung, kentang, kacang tunggang, kacang polong, dan chestnut.

Sebaiknya, Anda tidak mencampur buah-buahan dan makanan di atas dengan sayuran berprotein tinggi, misalnya brokoli, kismis, jambu, dan bayam. Pasalnya, tubuh membutuhkan asam untuk mencerna protein dan basa alkali untuk mencerna pati.

Let's block ads! (Why?)



"buah" - Google Berita
January 31, 2020 at 02:10PM
https://ift.tt/3b22gAK

Jangan Makan Buah-buahan dan Sayuran Ini Bersamaan - ayobandung.com
"buah" - Google Berita
https://ift.tt/2ZJsuGa

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jangan Makan Buah-buahan dan Sayuran Ini Bersamaan - ayobandung.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.